Pemerintah Desa Kapar resmi meluncurkan inovasi terbaru berupa layanan E-Tamu pada tahun 2026. Inovasi ini merupakan bentuk dukungan nyata Pemerintah Desa Kapar terhadap program digitalisasi yang dicanangkan oleh pemerintah, khususnya dalam peningkatan pelayanan publik dan tata kelola administrasi desa.
E-Tamu merupakan sistem akses tamu dalam bentuk digital yang digunakan untuk mencatat data setiap masyarakat atau pihak yang berkunjung ke Kantor Desa Kapar. Melalui sistem ini, data tamu beserta keperluan kunjungan dapat terinput secara lengkap dan terdokumentasi dengan baik. Hal tersebut memudahkan pemerintah desa dalam memantau jumlah kunjungan masyarakat serta mengetahui secara jelas keperluan dan tujuan kedatangan warga.
Dengan adanya E-Tamu, proses pencatatan kunjungan menjadi lebih cepat, praktis, dan akurat dibandingkan dengan sistem buku tamu manual. Selain itu, inovasi ini juga mampu mengefisiensikan penggunaan kertas serta menghemat waktu baik bagi masyarakat maupun perangkat desa dalam proses pengisian data.
Pemerintah Desa Kapar berharap, peluncuran E-Tamu dapat meningkatkan efektivitas pelayanan kepada masyarakat sekaligus menjadi langkah awal menuju pelayanan desa yang lebih modern, transparan, dan berbasis teknologi. Ke depan, Desa Kapar berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi digital lainnya guna mendukung terwujudnya pemerintahan desa yang adaptif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
